Kata Kata Motivasi Bulan Suci Ramadhan

Kata Kata Motivasi Bulan Suci Ramadhan - Alhamdulillah pada kesempatan yang sama berkah ini, tak terasa bulan suci ramadhan sudah berada di depan mata kita. Maka dari itu, sebelumnya admin ingin mengingatkan agar anda membaca artikel terkait mengenai Kata Kata Motivasi Menuju Persiapan Bulan Ramadhan Yang Tinggal Hitungan Hari Lagi. Baiklah, langsung saja anda menyimak beberapa kumpulan Kata Kata Motivasi Bulan Suci Ramadhan berikut ini.
Kata Kata Motivasi Bulan Suci Ramadhan

Kata Kata Motivasi Bulan Suci Ramadhan

Kita sebagai ummat muslim, marilah kita senantiasa menggunakan waktu kita sebaik-baiknya untuk memperbanyak amal ibadah di bulan suci ramadhan ini. Karena tidak semua orang yang menginginkan bulan suci ramadhan bisa berjumpah lagi dengan bulan-bulan ramadhan yang akan datang.
Marilah kita berlomba-lomba dalam meningkatkan iman dan takwa kita kepada Allah. Apalagi di bulan ini adalah bulan penuh rahmat dan bulan penuh pengampunan serta bulan yang di tunggu semua makhluk ciptaan Allah, selain manusia. 
Alangkah berungtungya orang yang masih bisa bertemu kembali dengan bulan suci ramadhan. Karena di bulan suci ramadhan ini, Allah menurunkan berbagai macam kemuliaan bagi hamba yang ingin mendapatkan kemuliaan itu. 
Marilah kita menghormati bulan suci ramadhan ini, dengan perbuatan amal kebajikan hanya untuk meraih ridho dan rahmat Allah semata saja. Insya Allah, amal kebaikan kita akan dilipatgandakan di bulan suci ramadhan ini.  
Walaupun tubuh ini terasa lelah, tapi marilah kita berusaha dengan sekuat tenaga untuk memperbanyak amal sholeh di bulan suci ramadhan kali ini. Karena tidak ada jaminan, apakah kita masih hidup hari ini dan esok harinya.   
Bulan suci ramadhan sudah bersama dengan kita. Marilah kita semua memperbanyak amal sholeh untuk bekal hidup kita di akhirat nanti. Aamiin Ya Allah
Marilah kita mempergunakan waktu kita dengan sebaik-baiknya di bulan suci ramadhan ini. Karena bulan suci ramadahan hanya datang sekali setahun saja.
Di bulan suci ramadhan kali ini, marilah kita memperbaiki diri kita menjadi lebih baik lagi dibandingkan dengan bulan-bulan suci sebelumnya. 
Marilah kita bersungguh-sungguh di bulan sici ramadhan, agar hidup kita semakin jauh lebih baik dari sebelumnya dengan izin-Nya. 
Patut kita bersyukur pada hari yang penuh berkah ini, karena Allah Swt masih memberikan kita kesempatan bertemu dengan bulan suci ramadahan yang kesekian kalinya. Marilah kita menjalani bulan suci ramadahan ini, dengan penuh dengan kesungguhan dan hanya mengharap semata ridho-Nya saja. 
Marilah kita menghabiskan bulan suci ramadhan ini, dengan berbagai macam amal-amalan yang telah diajarkan dan diamalkan oleh baginda kita yaitu Nabi Muhammad Saw. Semoga kita mendapatkan syafaatnya kelak, Insya Allah. Aamiin

Tips menjalani bulan suci ramadhan ini, agar Allah Swt menerima semua amal kebaikan dan mengampuni kesalahan dan dosa yang pernah kita lakukan sebelumnya adalah :
Berjanjilah kepada diri anda sendiri untuk tidak melakukan perbuatan dosa itu lagi. Dan berusahalah memperbaiki kesalahan dan dosa yang selama ini anda lakukan, di bulan suci ramadhan ini. Insya Allah, dengan niat yang suci dan ingin kembali kepada-Nya, Allah akan mengampuni setiap kesalahan yang anda lakukan. Selama itu bukan perbuatan syirik (menduakan Allah dengan sesuatu yang lain.
Setiap amal sholeh yang anda lakukan, bukan karena hanya ingin di kata atau mendapat pujian dari orang banyak. Tapi anda melakukan amal sholeh, itu karena hanya semata-mata karena Allah bukan dengan yang lain. Insya Allah, Allah akan melipatgandakan amal kebajikan yang anda lakukan selama bulan suci ramadhan dan di bulan-bulan lainnya. Aamiiin
Jangan hanya berkata saja seperti, mulai hari ini aku bertaubat Ya Allah. Tapi anda tidak sama sekali merubah sifat buruk anda menjadi sifat buruk. Maka sampai kapanpun, dosa dan amal kebaikan yang anda lakukan tidak akan di terima oleh Allah Swt. Karena anda tidak memenuhi kewajiban anda sebagai hamba Allah.
Hal yang paling penting dalam menjalani bulan suci ramadhan ini adalah berusahalah melawan kebiasaan buruk yang selama ini anda lakukan. Insya Allah, jika anda mampu melawannya maka hidup anda akan lebih bahagia dan lebih berkah lagi. Berkat dari bulan suci ramadhan kali ini. Subhanallah
Di bulan suci ramadhan kali ini, kita harus yakin seyakinnya bahwa semua amal kebaikan yang kita lakukan selama ini. Insya Allah, Allah menerimanya dan melipatgandakan ganjarannya selam kita melakukan amal sholeh itu karena Allah.

Demikianlah artikel yang admin bagikan kali ini, yang membahas mengenai Kata Kata Motivasi Bulan Suci Ramadhan. Semoga bermanfaat dan di bulan suci ramadhan kali ini, kita semakin meningkatkan ibadah kita hanya semata kepada Allah Swt. Dengan mengharap ridho dan rahmat-Nya. Aamiin Ya Allah.

0 Response to "Kata Kata Motivasi Bulan Suci Ramadhan"

Posting Komentar